Forum OPD, Bupati Mamuju Tegaskan Penyusunan Program Harus Sesuai Visi-Misi

EKSPOSSULBAR.CO.ID, MAMUJU – Bupati Mamuju, Sitti Sutinah Suhardi membuka kegiatan Forum Organisasi Perangkat Daerah dalam rangka menyusun Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2026.

Sutinah menyampaikan secara tegas agar semua perangkat daerah dalam menyusun program harus sesuai dengan arah kebijakan berdasarkan visi-misi bupati dan wakil bupati.

Ia mengatakan program yang tidak terintegrasi dengan baik justru akan membuka peluang adanya kegiatan yang tidak menjadi prioritas serta tidak sesuai dengan apa yang telah direncanakan sebelumnya.

BACA JUGA:  Lepas Angkutan Mudik Lebaran, Plh Sekprov Sulbar Harap Berikan Pelayanan Terbaik dan Jamin Keselamatan Penumpang

“Tidak ada visi-misi kepala OPD,yang ada itu visi-misi bupati dan wakil bupati, jadi kalau ada yang tidak sesuai, tolong “di garis merah” dan tidak usah dimasukkan dalam kegiatan, ucap Bupati dua periode, Rabu 16 April 2025.

Kegiatan forum OPD yang berlangsung di aula kantor bupati, diikuti segenap kepala perangkat daerah, camat dan kades.

BACA JUGA:  Ikhtiar Tawaf Keummatan, Plh Sekprov Herdin Ismail Kunjungi Ulama

Sutinah juga menyinggung perencanaan pembangunan yang dilakukan selama ini telah berjalan on the track, ditandai pengelolaan keuangan yang sehat tanpa defisit oleh Pemkab Mamuju.

Dihadapan awak media, Sutinah Suhardi, memastikan program prioritas ditahun 2026 masih akan mengintervensi pembangunan infrastruktur serta ketahanan pangan yang menjadi instruksi Presiden.

“Diharapkan apa yang akan dikerjakan jajarannya dapat terkoneksi dengan baik bersama tingkatan pemerintahan provinsi serta pemerintah pusat melalui kementerian-kementerian terkait, agar dapat saling terintegrasi dalam memaksimalkan program kerja yang akan dilaksanakan tahun depan, ucapnya. (*)